Categories
Marketing Online

Pentingnya Konten Bagi Website Bisnis Anda

Internet merupakan sebuah dunia baru dengan isi yang hampir tanpa batas, apapun bisa Anda temukan di internet sekarang ini yang berarti bisnis Anda pun berpeluang besar untuk dikenal oleh banyak orang. Melalui sebuah website Anda bisa memperkenalkan bisnis Anda ke khalayak ramai, harapannya agar semakin banyak yang berkunjung dan kemudian menjadi pelanggan Anda. Lalu Bagaimana mereka menemukan website Anda di internet? Google jawabannya… Website Anda harus muncul ketika orang mencari sesuatu yang berhubungan dengan bisnis Anda di laman pencarian Google.

Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa Google terus meningkatkan kualitas algoritma pencariannya untuk menghidangkan hasil pencarian yang sesuai dengan keinginan usernya. Adapun dampak yang paling nyata adalah berjatuhannya website-website yang menggunakan teknik blackhat SEO supaya bisa tampil di urutan teratas dalam pencarian di laman Google.

BlackHatSEOHal ini dikarenakan website-website “ilegal” tersebut melanggar aturan Google dan memang dari awal dibuat untuk mengakali algoritma pencarian yang dimiliki oleh Google. Saat ini Google mengklaim bahwa ke depan algoritma yang dikembangkan oleh Google adalah algoritma yang bersifat content-centered, yang berarti Google akan dengan sangat cerdas menyeleksi website-website yang benar-benar informatif dengan konten-konten unik dan asli, bukan hasil copy-paste maupun hasil dari software tertentu yang bisa menghasilkan artikel “tak bernyawa” secara otomatis.

Konten atau isi website kini dan nanti menjadi sangat penting bila Anda benar-benar ingin website bisnis Anda dikenal oleh banyak orang, yang diujungnya membuat peluang Anda mendapatkan pelanggan semakin besar. Konten sendiri bisa Anda dapatkan dari berbagai sumber, bila Anda punya hobi menulis dan menguasai bidang bisnis Anda dengan baik maka Anda sendiri pun bisa menjadi pembuat konten. Namun bila Anda terlalu sibuk dengan operasional bisnis dan tidak memiliki waktu yang cukup Anda bisa menggunakan jasa pihak lain untuk membuatkan konten yang Anda butuhkan seperti layanan penulisan artikel SEO https://kontenesia.com, mudah bukan?

Intinya adalah jangan biarkan website bisnis Anda kosong atau miskin konten, banyak cara untuk mendapatkan konten. Namun yang perlu diperhatikan adalah kualitas konten yang Anda sediakan untuk pengunjung web Anda, jangan sampai konten tak berkualitas hasil copy-paste memenuhi website Anda bila Anda tidak mau “ditendang” oleh Google, karena justru membuat website bisnis Anda tidak muncul saat ada orang yang mencari dan membutuhkan produk/layanan dari bisnis Anda.

18 replies on “Pentingnya Konten Bagi Website Bisnis Anda”

Pastinya konten sangat penting buat website atau blog, kalau ga ada konten kosong dong hehehe.

Sebenarnya trafik ga dari Google saja, bisa dari Facebook, Twitter, dan juga dari trafik langsung dari mailing list, dan lain-lain. Memang google bisa menjadi sumber trafik gratis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *