Categories
Marketing Online Note

Begini Rasanya Pake Virol untuk Optimasi Akun Instagram Setelah Satu Bulan

Saya ini termasuk orang yang baru belajar untuk mengoptimasi akun instagram, dengan tujuan meningkatkan follower dan engagement, supaya apa yang dipost di akun instagram tersebut efeknya benar-benar luas dan diharapkan kelak saat sudah ramai disimak orang tinggal ditambahkan copywriting yang pas supaya terjadi konversi penjualan yang saya inginkan.

Nah di awal ini saya belum muluk-muluk untuk masuk ke goal berupa konversi penjualan..

Sekarang masih latihan untuk meningkatkan follower dan engagement nya dulu, jadi gak cuma banyak follower tapi giliran bikin postingan yang nge-like sepi dan yang komentar pun gak ada.. saya maunya dengan follower yang tertarget postingan-postingan saya juga benar-benar disukai dan diapresiasi entah berupa like maupun komentar oleh para followers nya..

Ada satu tools yang membantu saya untuk mengerjakan optimasi di akun instagram yang sedang saya bangun ini, toolsnya berbayar, dan wajar karena developernya kan butuh makan, butuh minum, butuh piknik, dan yang paling penting butuh semangat untuk terus menerus mengembangkan toolsnya, gak cuma sekali buat trus udah ditinggal yang jadinya gak berguna saat si Instagram nge-update algoritmanya

okeh, saya gak lanjut bahas harga toolsnya ya, nanti pembaca bisa lihat sendiri ke halaman penjualan toolsnya, linknya nanti akan saya munculkan beberapa kali di artikel ini supaya mudah ditemukan..

Secara garis besar saya menggunakan Virol untuk tiga pekerjaan utama dalam mengoptimasi akun instagram saya

  1. Riset konten viral
  2. Scheduled Repost
  3. Menyimpan Template Caption

saya ini termasuk orang yang tidak bisa mengabiskan terlalu banyak waktu di IG, alias memiliki waktu yang sangat terbatas dalam menggunakan instagram, jadi saya membutuhkan alat bantu yang bisa mengerjakan ketiga tugas di atas dengan singkat, jelas, dan padat… :D

Yang biasa saya kerjakan menggunakan Virol selama sebulan terakhir adalah mencari hashtag yang sesuai dengan market dari akun saya, saat ini saya sedang menggarap niche hobby memelihara hewan.

A. Fitur Search

saya biasanya menggunakan fitur “search” dan memasukkan keyword yang saya asumsikan sesuai dengan target market saya, formula yang biasa saya pakai

“jual-namahewan-indo”

“hobby-namahewan” ,

“namahewan-photo” ,

“namahewan-photography”

contoh tampilan fitur search di virol

setelah itu saya klik salah satu hashtag yang saya ingin lihat postingan-postingan apa yang terkait di dalamnya, saya ambil contoh hashtag #catphotography.

Saat kita klik hashtag akan muncul halaman yang isinya postingan-postingan yang menggunakan hashtag tersebut..

Kemudian klik kanan kemudian pilih “get insight (sort)” , maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini:

tampilan setelah klik “get insight/sort”

saran saya dalam langkah ini tunggu paling tidak setelah sistem mengumpulkan lebih dari 1000 post baru kemudian klik “show result” , lebih banyak resultnya lebih baik, tapi ya mesti lebih sabar lagi nunggunya

berikut tampilan setelah kita klik “show result”

Tampilan show result Virol

di halaman show result ini kamu bisa lihat mana postingan dengan like dan komentar terbanyak, dan postingan dengan gambar yang paling menarik untuk kamu repost di akun instagram kamu.

B. Repost Otomatis

Terus gimana caraya mau repost, simak gambar berikut ini:

tombol untuk repost

Jadi ada dua pilihan untuk repost, yaitu mau nge-repost ke mana, ke feed kamu kah (kalo di efbe atau twitter namanya timeline atau wall), atau mau posting ke story (kalo di WA namanya “status”).

Nah kegiatan repost ini saya lakukan sehari 3-5x , dan kebanyakan sih saya repost nya ke feed, mulai bulan ini mau nyoba repost ke story juga ah, mau tau juga gimana hasilnya kalau konsisten posting ke story.

Untuk jam-jamnya, biasanya di jam 10-an, jam 1-an, jam setengah 4, dan jam 8 malam, bisa beda kalau target marketnya berbeda.

Saat kamu klik repost, maka akan terbuka window baru yang berfungsi untuk menambahkan caption, hashtag, dan konten lain yang ingin kamu masukkan di dalam postingan repost kamu.

Penampakan post editor nya seperti di bawah ini:

fitur post editor

Di post editor ini kamu bisa menambahkan caption berupa template yang sudah kamu simpan sebelumnya maupun caption baru, kamu juga bisa copy-paste secara otomatis caption postingan yang sama persis dengan sumber postingannya, dengan cara klik “original caption”.

saran saya gunakan caption mu sendiri, tapi kalaupun kamu tidak ada ide copywriting yang baru untuk digunakan di caption, kamu bisa copy-paste caption originalnya kemudian kamu tambah atau kurangi sendiri, supaya gak sama persis banget.

C. Hasil Setelah Menggunakan Virol Selama Sebulan

saya sekitar akhir Februari beli tools optimasi akun instagram Virol ini sekitar akhir Februari 2019, tapi baru benar-benar dipake di awal Maret 2019, dan dalam sebulan terakhir ini konsistensinya gak bagus-bagus amat sih, kalo gak salah inget sempet kosong 3 sampai 4 kali gitu, tapi paling lama 2 hari berturut-turut kosongnya, belum pernah lebih dari 3 hari kosong seingat saya.

Berikut penampakan performa follower akun instagram saya selama menggunakan Virol sebulan terakhir:

No photo description available.
performa penambahan follower akun instagram yang sedang dioptimasi dengan Virol

Selain melakukan repost dengan bantuan tools Virol, ada lagi yang saya lakukan yaitu melakukan follow-unfollow akun-akun instagram lain yang merupakan target market akun IG saya.

Semoga saya diberikan kekuatan dan waktu yang cukup untuk menuliskan detil tools dan cara saya melakukan follow-unfollow di artikel blog berikutnya.

Lalu apakah saya sudah puas dengan pencapaian yang belum seberapa ini, jawabannya adalah BELUM (capslock jeboll, hahaha), karena masih ada beberapa hal yang belum saya lakukan, dan masih kurang konsisten mengerjakannya, padahal targetnya harus dapat 100rbu follower tertarget, harus semangat, Bismillah.

Semoga bermanfaat, dan semoga kamu bisa mengoptimasi akun IG mu dengan lebih efektif dan efisien menggunakan tools Virol yang sangat bermanfaat dengan harga terjangkau ini.

PS: dengan membeli Virol lewat link yang ada di postingan ini, saya akan mendapatkan komisi yang pastinya tidak menambah biaya yang harus kamu keluarkan, malahan kamu bisa dapat diskon khusus dengan kupon “ramadoni” melalui link yang ada di artikel ini.

Terimakasih,

One reply on “Begini Rasanya Pake Virol untuk Optimasi Akun Instagram Setelah Satu Bulan”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *