Categories
Opini

Presiden yang Menggemparkan Dunia

Beberapa saat perhatian dunia internasional tertuju pada proses pemilihan presiden di Amerika Serikat, betapa tidak karena pada pemilu kali ini terdapat sesosok manusia yang tidak lazim berkiprah di ajang pemilihan presiden di negeri Paman Sam itu. Dialah Barrack Obama seorang peranakan afrika-amerika yang di masa kecilnya pernah tinggal di Indonesia selama beberapa tahun.

Seorang Obama di Amerika sangat diharapkan oleh mayoritas masyarakat Amerika bisa membawa perubahan dalam negara adidaya yang sangat doyan melakukan invasi militer ke negara-negara lain dengan dalih anti-teror sampai-sampai keuangan negara mengalami kesulitan karena harus membiayai perang yang luar biasa mahalnya. Obama merupakan salah satu dari jutaan rakyat Amerika yang menentang invasi militer ke Irak dan negara-negara lain, berbeda dengan Mc Cain yang sangat setuju dengan perang yang dinisiasi oleh Bush tesebut. Mungkin inilah salah satu faktor yang membuat Obama dapat menang mutlak atas Mc Cain dalam pemilu di AS.

Obama juga membuktikan bahwa warna kulit bukanlah penghalang bagi siapapun untuk menjadi presiden di AS selama orang tersebut mau membawa perubahan ke arah yang lebih baik bagi masyarakat AS khususnya dan bagi masyarakat global internasional umunya. Sebagai seorang presiden terpilih di negara adidaya yang sangat berpengaruh di dunia Internasional seperti AS, Obama sangat diharapkan oleh negara-negara berkembang untuk membawa angin segar kepada dunia ekonomi, sosial, dan politik internasional yang belakangan ini sangat merugikan negara-negara berkembang akibat kebijakan-kebijakan internasional yang diambil oleh presiden AS sebelumnya.

Banyak pihak yang berharap kepada kepemimpinan Obama yang dalam kampanyenya dulu selalu mengusung tema perubahan, entah seperti apa perubahan yang akan diwujudkan oleh Obama nanti, yang jelas apapun perubahan yang dibawanya harus memberikan dampak positif bagi negara-negara berkembang seperti Indonesia yang sangat kita cintai ini. Hanya waktu yang dapat menjawab harapan-harapan itu, namun akan sangat disayangkan bila kita hanya sibuk berharap kepada pihak luar tanpa berusaha untuk bisa berdiri di atas kaki sendiri.

Maju Indonesiaku…!!!

One reply on “Presiden yang Menggemparkan Dunia”

yup..semoga terpilihnya obama bisa membawa pengaruh positif juga bagi indonesia.. tapi..amrik yg pemilu..kenapa stasiun tv d indonesia ikutan ribut yak..hehehe..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *